Malanginspirasi.com – Tanwir XXXIII Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) yang mengusung tema “Energi Kolektif untuk Negeri” resmi ditutup di Dome UMM pada Jumat (31/10/2025).
Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal RI, Yandri Susanto ikut turut menghadiri acara penutupan ini.
Ia mengajak IMM untuk membangun desa sebagai fondasi utama bagi kemajuan bangsa.
“Kami sudah menawarkan kerja konkret, kerja cerdas, kerja yang luar biasa, yang akan mengajak mahasiswa untuk membangun dari desa,” ungkapnya.

Ia menambahkan bahwa sebagian besar program dari pemerintahan Presiden Prabowo Subianto berfokus pada pembangunan desa.
“Sekarang program Presiden Prabowo hampir semua tertuju di desa diantaranya MBG, Koperasi Desa Merah Putih, Desa Ekspor, Desa Wisata, dan Desa Bebas Narkoba,” tuturnya.
Rencana Mendatang
Yandri menambahkan bahwa pihaknya telah bekerjasama dengan beberapa pihak, termasuk UMM, dalam program pembangunan berbasis desa.
“Kami berkolaborasi dengan banyak pihak, Kementerian Desa sudah MoU dengan Pak Rektor UMM tadi, termasuk dengan mahasiswa. Jadi ini program yang sangat mulia karena sejalan dengan asta cita Pak Prabowo. Yakni membangun dari desa dan dari bawah untuk meemeratakan ekonomi dan memberantas kemiskinan,” tambah Yandri.

Sementara itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang turut menghadiri dalam acara ini.
Ia menilai bahwa kegiatan Tanwir IMM merupakan bentuk nyata kolaborasi antara mahasiswa, pemerintah, dan aparat negara.
“Kegiatan ini sangat baik karena merupakan bentuk dan wujud semangat kolaborasi banyak pihak. Diantaranya pemuda, antara mahasiswa, dengan pemerintah, serta seluruh struktur yang ada
untuk terus saling mendukung, saling bekerjasama,” ujar Sigit.
Apresiasi Kegiatan

Lebih lanjut, ia mengapresiasi penuh IMM atas kontribusinya dalam membentuk sumber daya manusia yang unggul.
“Sekali lagi, saya mengucapkan selamat kepada seluruh jajaran rekan-rekan yang ada di IMM, teruslah menjadi SDM unggul. Yang betul-betul siap menjadi pemain utama di generasi emas 2045,” imbuhnya.
Dengan semangat dan kerja sama dari berbagai pihak, penutupan Tanwir XXXIII IMM ini menjadi bukti nyata atas sinergi antara mahasiswa dan pemerintah.
Dalam mewujudkan pembangunan dari desa untuk kemajuan Indonesia.








