UIN Malang Rayakan Malam Puncak Dies Maulidiyah dengan Penampilan Hafidz Quran

Malanginspirasi.com – Para Mahasantri penghafal Al-Qur’an tampil mengagumkan dalam acara Istighotsah dan Pengajian Akbar dalam rangka Dies Maulidiyah UIN Malang ke-64, Senin (10/11/2025).

Dalam acara tersebut, Mahasantri dari berbagai jurusan dan daerah diberi kesempatan maju ke depan panggung untuk melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur’an yang telah mereka hafalkan.

Penampilan ini didasari dengan keberanian dan kepercayaan diri dari para mahasantri dalam menjawab pertanyaan serta tantangan dari Dr. KH. Anas Al-Hifni, selaku penceramah dalam acara pengajian akbar.

Selain melantunkannya, para mahasantri juga menampilkan kemampuan luar biasa mereka dalam menafsirkan ayat-ayat suci Al-Qur’an.

UIN Malang Rayakan Dies Maulidiyah dengan Penampilan Hafidz Quran
Halimatus Sa’diyah, Mahasiswa UIN Malang, saat selesai berbicara dengan awak media di penghujung acara. (Ananda Putri Noviana)
Sorak Apresiasi Mahasantri

Tak sedikit dari mahasantri yang mengantri dan berlomba-lomba untuk bisa tampil ke depan panggung.

Ribuan peserta bertepuk tangan untuk menyampaikan rasa kagum dan apresiasi terhadap penampilan para penghafal Al-Qur’an.

“Banyak pelajaran yang saya ambil, terutama dalam pengamalan Al-Qur’an. Di sini masya Allah banget, banyak penghafal-penghafal Al-Qur’an yang bisa mengetahui tafsirannya juga, bahkan bisa awal juz-nya. Masya Allah banget,” ungkap Halimatus Sa’diyah, Mahasiswi jurusan Biologi UIN Malang.

Artikel Terkait:

Malam Puncak Dies Maulidiyah ke-64, UIN Malang Gelar Istighotsah dan Pengajian Akbar

Mahasantri juga mendapat kesempatan untuk mengamalkan ajaran-ajaran Islam yang terkandung dalam Al-Qur’an secara langsung di acara ini.

Salah satunya adalah dengan menyedekahkan sebagian harta kepada yang membutuhkan.

“Beliau mengikhlaskan apa yang beliau kasih, sekaligus mengajarkan kepada santri untuk berbagi dan mendapatkan berkahnya,” tutur Halimatus.

Demikian, momen ini memberikan harapan yang besar untuk masa depan UIN Malang sebagai kampus ulul albab dalam memperkuat semangat keilmuan dan keislaman.

UIN Malang Rayakan Dies Maulidiyah dengan Penampilan Hafidz Quran
Sabrina Aulia (kanan) dan Novia Aulia (kiri), dua mahasiswa UIN Malang yang menghadiri acara Istighotsah dan pengajian akbar. (Ananda Putri Noviana)

Salah satu mahasantri yang hadir, Sabrina Aulia dari Jurusan Pendidikan Bahasa Arab, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, menyampaikan rasa syukur dan harapannya untuk kemajuan kampus.

“Semoga UIN Malang terus berkembang, makin sukses, makin jaya, makin top,” ujarnya.

Senada dengan itu, Novia Aulia dari Program Studi Pendidikan Agama Islam, juga berharap UIN Malang terus menjadi yang terbaik kedepannya.

“Sukses selalu untuk UIN Malang, semoga terus berkembang dan jaya selalu,” katanya.

Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *