Malanginspirasi.com – Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional 2025, Universitas Brawijaya (UB) menggelar seminar bertema “Mengawal Indonesia Merdeka, Menuju Peradaban Dunia” di Gedung Samantha Krida, Selasa (22/10/2025).
Acara ini dihadiri oleh Mentri Haji dan Umroh, Dr. Ir. Irfan Yusuf Hasyim, sebagai salah satu pembicara utama dan Rektor Universitas Brawijaya, Prof. Widodo.
Rektor UB menilai bahwa santri memiliki potensi yang besar untuk berkontribusi dalam membangun peradaban dunia.
“Untuk membangun peradaban perlu pengetahuan, teknologi, dan moralitas. Santri perlu memahami itu agar mampu membawa perubahan” ujar Widodo.

Ia juga menegaskan bahwa konsep santri sendiri tidak hanya sekedar mempelajari ilmu agama. Tapi juga mereka yang menyeimbangkan pengetahuan umum dan nilai keimanan.
“Kita juga harus mulai membuka pemahaman baru bahwa yang disebut santri tidak hanya orang yang mempelajari ilmu agama, tapi juga mempelajari ilmu pengetahuan, teknologi dengan menyemankan imannya di dada, dan orang yang dia berbuat kesalihan sosial, spiritual itu menjadi bagian penting,” tambahnya.

Sementara itu Menteri Haji dan Umroh, Dr. Ir. Irfan Yusuf Hasyim menegaskan pentingnya peningkatan kualitas sumber daya manusia, termasuk untuk para santri, agar dapat bersaing di tingkat global.
“Kita ingin anak-anak para santri mampu bersaing dengan anak-anak seusia mereka di negara lain,” ungkapnya
Ia juga menekankan komitmen dalam memutus rantai kemiskinan melalui kerja sama dengan sekolah-sekolah rakyat dan peningkatan kesejahteraan untuk masyarakat.

Menteri Haji dan Umroh juga menambahkan bahwa Presiden Prabowo telah menugaskannya untuk memperkuat kemampuan rakyat baik dari segi ekonomi maupun spiritual.
“Saya sudah diwanti-wanti oleh pak presiden, kemampuan rakyat itu harus diperlengkapi sebaik mungkin,” ujarnya
Peran Besar Santri
Dalam peringatan Hari Santri Nasional, kegiatan seminar seperti di Universitas Brawijaya ini, nilai-nilai keislaman dan cinta bangsa diharapkan dapat berjalan secara seimbang, dalam membentuk generasi emas.
Perayaan Hari Santri Nasional 2025 juga menjadi pengingat akan kontribusi besar dari kaum santri dalam menjaga keutuhan bangsa melalui pendidikan, dakwah, serta pengabdian di berbagai bidang.

Dengan tema besar “Mengawal Indonesia Merdeka, Menuju Peradaban Dunia,” santri diharapkan tak hanya menjadi penjaga nilai-nilai moral dan spiritual. Tetapi juga pemimpin kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.








