Malanginspirasi.com – Klub Liga Pro Arab Saudi, Al Hilal, resmi merekrut Theo Hernandez (27) dari AC Milan dengan nilai €25 juta (Rp473,5 miliar). Bek sayap Prancis ini menjadi rekrutan terbaru klub asal Riyadh itu pada Kamis, (10/7/2025).
Hernandez menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun hingga akhir musim Liga Profesional Saudi (Roshn Saudi League/RSL) 2027-2028.
“I have so many ambitions with Al Hilal”🔹
Theo in his first speech 🎤 pic.twitter.com/DWacxcqUQO
— AlHilal Saudi Club (@Alhilal_EN) July 10, 2025
Kehadiran Hernandez membawa segudang pengalaman dan prestasi di kompetisi sepak bola elit Eropa.
Selama enam tahun membela AC Milan, ia berhasil meraih gelar Serie A musim 2021-22 serta Piala Super Italia pada awal tahun ini. Sebagai bek kiri yang dinamis, Hernandez meninggalkan klub raksasa Italia tersebut dengan catatan 262 penampilan, 34 gol, dan 45 assist.
Sebelumnya, ia menghabiskan dua tahun di Real Madrid dan menjadi bagian dari skuad yang menjuarai Liga Champions UEFA 2017-18 dan Piala Dunia Antarklub FIFA 2017.
Sejak melakukan debut untuk Timnas Prancis pada tahun 2021, Hernandez telah membantu negaranya mengangkat trofi UEFA Nations League pada tahun yang sama. Setahun kemudian ia juga membawa Les Blues finis sebagai runner-up di Piala Dunia FIFA 2022.
Adapun ia mengemas 38 caps terjadi di UEFA Nations League bulan lalu.
Manajer baru Al Hilal, Simone Inzaghi, sudah mengenal Hernandez dengan baik melalui persaingan sengit di derbi ibu kota Italia saat Inzaghi menukangi Inter Milan.
Hernandez bergabung ke Al Hilal menyusul performa luar biasa klub dalam Piala Dunia Antarklub FIFA 2025. Runner-up Liga Roshn Saudi musim 2024-25 ini berhasil mencatatkan hasil yang mengesankan saat bertemu Real Madrid dan Manchester City.
Namun langkah Al Hilal terhenti di 8 Besar setelah ditaklukkan klub Brasil, Fluminense, dengan skor tipis 2-1.







