Malanginspirasi.com – Manchester United akhirnya sepakat melepas Antony ke Real Betis pada hari terakhir bursa transfer musim panas ini. Kepastian ini dikonfirmasi oleh jurnalis transfer kenamaan, Fabrizio Romano, yang mengumumkan kesepakatan dengan kalimat khasnya, “Here we go!” pada Senin malam.
🚨🟢⚪️ BREAKING: Antony to Real
Betis, here we go! €22m plus €3m fee to Manchester United.Manchester United will have 50% sell-on clause on profit for the future sale.
Antony, in Sevilla in the next 24h for medical as deal is done.
Antonio vuelve a Betis. 🔙 pic.twitter.com/IZunaF8idU
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) September 1, 2025
Antony, yang bergabung dengan United pada 2022 dari Ajax dengan harga mencapai £81,3 juta (Rp1,805 triliun), kini dilepas permanen setelah dianggap surplus dalam skuad asuhan Ruben Amorim. Selama musim panas, ia menjadi bagian dari “bomb squad” yang tidak diwajibkan mengikuti latihan pramusim.
Menurut laporan, Real Betis akan membayar biaya tetap sebesar £21,6 juta (Rp480 miliar) dengan tambahan potensi bonus £2,6 juta (Rp57,8 miliar).
Selain itu, United juga mempertahankan klausul 50 persen dari keuntungan penjualan Antony jika dijual lagi di masa depan. Dengan demikian, Setan Merah tetap berpeluang mendapatkan keuntungan dari transfer berikutnya.
Antony Pilih Kembali ke Betis
Keputusan ini sesuai dengan keinginan Antony yang sejak awal lebih memilih kembali ke Real Betis.
Musim lalu, ia dipinjamkan ke klub La Liga tersebut pada bursa transfer Januari. Ia tampil impresif dengan torehan sembilan gol serta lima assist dalam 26 laga. Performa apik itu turut membawa Betis menembus final UEFA Conference League.
Sempat terjadi tarik-ulur dalam negosiasi. Betis bahkan sempat mengumumkan menarik diri dari perburuan Antony karena adanya perbedaan mengenai penyelesaian kontraknya dengan United.
Namun, pada akhirnya kompromi tercapai dan pemain berusia 25 tahun itu segera dijadwalkan menjalani tes medis di Sevilla dalam waktu 24 jam ke depan.

Kerugian Besar United
Meski berhasil menjual Antony, Manchester United tetap mengalami kerugian finansial besar. Pasalnya, biaya transfer kali ini jauh lebih rendah dibandingkan nominal yang mereka keluarkan saat memboyong sang winger dari Ajax dua tahun lalu.
Dari 96 penampilannya bersama United, Antony hanya mencatat 12 gol dan 5 assist, jauh dari ekspektasi awal.
Meski demikian, kesepakatan klausul penjualan kembali memberi peluang bagi Manchester United untuk menutup sebagian kerugian jika Antony kembali bersinar dan dilepas dengan harga tinggi oleh Real Betis di masa mendatang.
Dengan resminya transfer ini, Antony siap membuka lembaran baru di kariernya bersama Real Betis. Sekaligus mengulang sukses musim lalu bersama klub yang kembali memberinya kepercayaan.








