Diincar Klub-Klub Besar, Nilai Transfer Yan Diomande Dekati Rp2 Triliun

Malanginspirasi.com – Penampilan impresif pesepakbola muda Yan Diomande, bersama RB Leipzig musim ini memicu perburuan besar di bursa transfer pemain. Deretan klub raksasa Eropa seperti Arsenal, Manchester United, Real Madrid, hingga Bayern Munich dikabarkan tengah serius memantau perkembangan pemain berusia 19 tahun tersebut.

Spekulasi nilai transfernya kini diprediksi menembus angka fantastis €100 juta (Rp1,9 triliun). Namun pihak RB Leipzig menegaskan tidak akan melepas winger berbakat asal Pantai Gading itu pada jendela transfer Januari 2026.

Kepindahan sang pemain diperkirakan baru akan terealisasi pada musim panas mendatang setelah gelaran Piala Dunia 2026.

Yan Diomande, lahir di Abidjan, Pantai Gading pada tahun 2006. Di Leipzig, yang kini berada di peringkat 4 Bundesliga, ia bermain sebagai pemain sayap kiri.

Perjalanan karirnya dimulai dari level amatir di Florida, Amerika Serikat. Ia kemudian bergabung dengan klub Spanyol Leganes dan akhirnya pindah ke Leipzig pada Juli 2025 dengan biaya transfer sekitar €20 juta (Rp 392,4 Miliar).

Kontraknya di Leipzig berlaku hingga 2030, tanpa ada klausul pelepasan yang memudahkan klub lain membelinya.

Impresif

Musim ini, Diomande tampil luar biasa. Dalam 12 pertandingan Bundesliga, dia sudah mencetak enam gol, termasuk penampilan terbaiknya saat melawan Stuttgart di mana dia dinobatkan sebagai pemain terbaik pertandingan.

Kecepatannya, kemampuan menggiring bola, dan naluri mencetak gol membuatnya dijuluki sebagai salah satu bakat terbesar di Eropa saat ini.

Di level internasional, Diomande juga bersinar bersama tim nasional Pantai Gading di Piala Afrika 2026.

Di turnamen terbesar di Benua Afrika itu, ia mencetak gol penting dalam kemenangan 3-1 atas Burkina Faso di babak 16 besar, serta bermain di pertandingan-pertandingan awal turnamen.

Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *