Malanginspirasi.com – Kota Malang menambah daftar destinasi kuliner khas Korea yang tak boleh dilewatkan, Gangnam Chickin by Mr. Nam.
Restoran ini berlokasi strategis di dekat Pasar Buku Wilis. Tepatnya di Jl. Simpang Wilis Indah No.c2, Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota Malang.
Gangnam Chickin ini sudah beroperasi sejak tahun 2021. Namun baru resmi memiliki outlet restoran tetap selama kurang lebih satu tahun, yakni sejak 1 Desember 2024. Menandai babak baru dalam perjalanan menyajikan kuliner Korea autentik bagi warga Malang.
Restoran ini mengusung konsep modern cozy, dengan desain interior yang aesthetic dan instagramable. Sangat kental dengan nuansa Korea, dengan pencahayaan hangat, dan spot-spot foto menarik dari segala penjuru ruangan.
Menjadikannya tempat favorit dan cocok bagi anak muda dan keluarga untuk bersantai, nongkrong, maupun merayakan momen spesial.
Dari segi menu, Gangnam Chickin menyuguhkan berbagai menu khas ala Korea yang sangat menggugah selera.
Mulai dari Dosirak School Lunch, Gangnam Fried Chicken, Gangnam Grilled Meat, Tteokbokki, hingga berbagai pilihan noodle, rice, soup, dan side dish yang menggoda.

Tak ketinggalan pula menu pencuci mulut, Bingsoo, es serut khas Korea dengan beragam topping manis nan segar. Serta aneka minuman dingin yang menyegarkan, cocok untuk menemani siang panas di Malang.
Keunikan Pelayanan
Selain rasa makanan yang lezat, daya tarik utama Gangnam Chickin terletak pada pelayanan para karyawan yang sangat ramah, sigap dan komunikatif.
Sesaat setelah membuka pintu utama, pelanggan akan disambut hangat oleh para karyawan. Lalu dengan sigap mengarahkan dan membantu pelanggan dengan sopan.
Hal ini menciptakan pengalaman bersantap yang menyenangkan dan membuat pelanggan ingin kembali lagi.

Dengan suasana restoran yang nyaman, rasa makanan yang lezat, serta pelayanan yang ramah, harga yang dikeluarkan menjadi sangat worth it dan tentunya recommended. Budget per-seorang antara Rp50.000 hingga Rp75.000.
Jadi, bagi pecinta kuliner Korea di Malang, Gangnam Chickin by Mr. Nam ini wajib masuk dalam daftar kunjungan berikutnya.








