Aston Villa Targetkan Tiga Poin Lawan Everton di Pekan 22 Liga Premier

Malanginspirasi.com – Pelatih Aston Villa Unai Emery pastikan timnya raih tiga poin di laga kontra Everton di pekan ke 22 Liga Premier, Minggu 18 Januari pukul 23:30 WIB.

“Kita yakin raih tiga poin kita harus fokus secara individu dan kolektif pada pertandingan penting ini,” katanya seperti dikutip dari situs resmi Aston Villa. “ Jika kita menang, kita akan mencapai rekor(12 kemenangan kandang beruntun).”

Ia selalu tekankan kepada para pemain yakni mentalitas fokus pada setiap pertandingan untuk mendapat tiga poin.

Kepergian Donyell Malen ke AS Roma dengan status, menurut Emery, sedikit banyak berpengaruh pada tim.

“Keputusan yang sulit tetapi pemain punya hak untuk mendapatkan kesepakatan meninggalkan klub,” jawabya saat ditanya awak media. “Dia sangat membantu kami dan juga mencetak gol. Meski  tidak selalu masuk dalam starting XI, tetapi bagi saya perannya sangat penting.”

Hasil Arsenal vs Aston Villa: The Gunners Kokoh di Puncak Usai Libas Aston Villa 4-1

Emery puji Everton yang selalu tampil baik di laga tandang.

“Beberapa pemain mungkin cedera atau diskors, tetapi saya rasa tim ini selalu main bagus,” sambung pria asal Spanyol ini.  “Kami ada di urutan ketiga dan kami bersaing untuk berada di posisi teratas.”

Everton Turunkan Pemain Muda

everton aston villa
Pelatih Everton David Moyes saat konferensi pers jelang laga kandang lawan Aston Villa (YouTube Everton TV)

Sementara itu, pelatih Everton David Moyes dipusingkan dengan sejumlah pemain inti yang cedera. Jarrad Branthwaite dan Seamus Coleman baru pulih tapi belum siap turun.

Kiernan Dewsbury-Hall, Charly Alcaraz, dan Tim Iroegbunam masih dibekap cedera.

Sama halnya dengan Idrissa Gana Gueye dan Iliman Ndiaye yang masih berlaga di final Piala Afrika.

Michael Keane juga absen karena larangan kartu merah saat hasil imbang 1-1 melawan Wolves awal bulan ini.

Namun Grealish akan berpeluang menghadapi mantan timnya.

Ia sudah jalani hukuman larangan bermain satu pertandingan karena dua kartu kuning dalam pertandingan yang sama melawan Wolves.

Moyes akan turunkan pemain-pemain muda Everton saat hadapi Aston Villa.

“Saya rasa Braiden (Graham) bermain bagus dan kami membutuhkannya. Ia dapat meningkatkan kemampuan fisik dan kecepatan seiring peningkatan level permainan di Liga Primer,” paparnya. “Kami senang beberapa pemain muda dapat kesempatan beradaptasi.”

Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *