TRENDING 1! Drama ‘The Trauma Heroes Code: Heroes on Call’ Aksi Medis Mendebarkan

Malanginspirasi.com – Drama Korea ‘The Trauma Heroes Code: Heroes on Call’ mempunyai alur yang menarik dan menjadi drakor trending di Netflix pasca satu hari perilisan hingga tanggal 28 Januari 2025 ini.

Drama yang dibintangi Ju Ji Hoon, Choo Yeong Wo, Ha Yeong, Yoon Kyung Ho hingga Jeong Jae Kwang ini menyuguhkan kisah yang seru dan mendebarkan.

Kisahnya tentang perjalanan sosok dokter ahli bedah di tengah zona perang, di mana rintangan selalu ada hingga harus bertaruh nyawa.

Aksi-aksi medis yang mendebarkan diiringi dengan humor ringan akan membuat penonton tak bosan jika menamatkan delapan episodenya. Apalagi drakor ini diadaptasi dari webnovel terpopuler di Korea.

Sinopsis Drama ‘The Trauma Heroes Code: Heroes on Call’

Kisah pertama dimulai dengan sosok Baek Kang-Hyuk (Ju Ji-Hoon). Seorang ahli bedah trauma jenius yang telah menjalani berbagai operasi di zona konflik seluruh dunia.

Dengan kepercayaan diri yang tinggi terhadap kemampuan di bidangnya, Baek Kang-Hyuk memiliki kepribadian seperti “bulldozer”. Ia tak gentar menghadapi tantangan apapun jika berada di pihak yang benar.

Karena tekad diri ini Kang-Hyuk akhirnya bergabung di sebuah rumah sakit universitas sebagai pemimpin tim trauma berat. Ia harus menjalankan visinya untuk menyelamatkan nyawa di tengah situasi yang penuh tekanan dan kekhawatiran.

Keberadaan tim trauma berat ini menjadi pedang bermata dua bagi rumah sakit. Meski berhasil menyelamatkan banyak pasien, biaya operasional yang tinggi membuat keuangan rumah sakit terus merugi.

Terlepas dari tantangan tersebut, Baek Kang-Hyuk membangun tim trauma berat yang solid.

Tim ini terdiri dari Yang Jae-Won (Choo Yeong-Woo). Seorang dokter muda berbakat yang sebelumnya berada di departemen bedah proktologi di bawah pimpinan Profesor Han Yu-Rim (Yoon Kyung-Ho). Ia kemudian direkrut Baek Kang-Hyuk dan menjadi murid pertamanya.

Selain itu, tim ini diperkuat perawat handal Cheon Jang-Mi (Ha-Young) dan residen anestesiologi Park Gyeong-Won (Jeong Jae-Kwang).

Di bawah kepemimpinan Baek Kang-Hyuk, tim trauma berat yang awalnya hanya menjadi formalitas kini bertransformasi menjadi unit lapangan yang aktif dalam visi penyelamatkan nyawa.

Nyawa Manusia Berharga

‘The Trauma Heroes Code: Heroes on Call’ tidak hanya menyuguhkan kisah medis yang menegangkan. Tetapi juga memperlihatkan dinamika tim, dedikasi tanpa batas, dan konflik emosional yang muncul saat menghadapi dilema antara menyelamatkan nyawa dan realitas finansial.

Drama ini juga sangat berfokus pada bagaimana perjuangan Baek Kang-Hyuk dan timnya untuk membuktikan bahwa nyawa manusia jauh lebih berharga dari sekadar angka di laporan keuangan.

Serial ini juga mengajak para penonton untuk tak kenal menyerah hingga menjalin kerja sama dalam tim menjadi kunci kesuksesan bersama.

‘The Trauma Code: Heroes on Call’ menampilkan cerita dan visual yang epic. Sangat cocok disaksikan saat liburan atau akhir pekan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *