Polres Batu Siaga Operasi Ketupat Semeru 2025

Malanginspirasi.com – Polres Batu menunjukkan kesiapannya menyongsong perayaan Idul Fitri 2025/1446 H melalui pelaksanaan Upacara Bendera Hari Kesadaran Nasional, Senin (17/3/2025) di Lapangan Apel Polres Batu. Pelaksanaan upacara dipimpin Kabag SDM Kompol Husnul Khatimah, S.H., mewakili Kapolres Batu AKBP Andi Yudha Pranata, S.H., S.I.K. Upacara yang dihadiri oleh seluruh jajaran Polres Batu ini menjadi momentum untuk menyampaikan amanat Kapolres terkait persiapan Operasi “Ketupat Semeru 2025”.

Operasi ini difokuskan untuk menjaga keamanan, ketertiban masyarakat, dan kelancaran lalu lintas selama periode mudik dan balik Lebaran.

Beberapa strategi telah disiapkan, termasuk pemantauan ketat okupansi hotel, pendataan kapasitas tempat wisata, serta perencanaan alternatif untuk mengatasi kemacetan di lokasi-lokasi strategis.

Identifikasi titik rawan macet dan penyediaan jalur alternatif menjadi prioritas melalui sosialisasi intensif dan pemasangan banner informatif.

Penempatan personel yang optimal di pos tetap dan pos pantau juga menjadi bagian penting dari strategi pengamanan.

Pelaksanaa Upacara Bendera Hari Kesadaran Nasional sekaligus kesiapan Operasi Ketupat Semeru 2025 di di Lapangan Apel Polres Batu, Senin (17/3/2025). (Ist)

Selain aspek keamanan dan ketertiban, Polres Batu juga aktif memantau dan mengendalikan harga kebutuhan pokok menjelang Idul Fitri.

Pemantauan rutin harga sembako di empat pasar rujukan di Kota Batu dilakukan untuk memastikan ketersediaan dan stabilitas harga. Sehingga masyarakat tidak terbebani oleh lonjakan harga yang tidak wajar.

Dalam sambutannya, Kompol Husnul Khatimah menekankan pentingnya sinergitas dengan pemerintah dan instansi terkait dalam upaya mengendalikan harga sembako yang wajar. Serta memastikan ketersediaan bahan bakar minyak (BBM) di SPBU.

Koordinasi yang solid antar instansi diharapkan dapat meminimalisir potensi gangguan terhadap kebutuhan masyarakat.

Upacara ini mencerminkan komitmen Polres Batu dalam memberikan pelayanan terbaik dan menjaga keamanan serta kenyamanan seluruh masyarakat. Sekaligus bentuk apresiasi terhadap dedikasi personel Polri dalam menjaga stabilitas sosial di wilayah hukum Kota Batu menjelang dan selama perayaan Idul Fitri 1446 Hijriah.

Author

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *