Malanginspirasi.com – Kabar menyenangkan bagi kamu si penyuka horor. Kabarnya film The Conjuring: Last Rites ini, menjadi seri kesembilan dan terakhir yang pastinya akan di nantikan oleh para penyuka film ‘The Conjuring Universe’.
Dalam film ini juga mengangkat cerita dari paranormal legendaris Ed dan Lorraine Warren dalam menghadapi beberapa kasus-kasus mengerikan hingga melawan roh-roh jahat.
Dikabarkan film ‘The Conjuring: Last Rites’ ini menjadi seri kesembilan dan terakhir yang pastinya akan di nantikan oleh para penyuka film ‘The Conjuring Universe’.
Dalam film horor ini juga masih diperankan oleh Patrick Wilson dan Vera Farmiga yang akan memerankan sepasang suami istri Ed dan Lorraine Warren.
Last Rites
The Conjuring: Last Rites adalah seri kesembilan yang sangat dinanti-nantikan di The Conjuring Universe. Film ini disutradarai oleh Michael Chaves. Ditambah dua actor favorite penonton yaitu Patrick Wilson dan Vera Farmiga. Yang kembali ke peran ikonik mereka sebagai Ed dan Lorraine Warren.
Film horor Amerika ini mengisahkan tentang peristiwa supernatural. Lanjutan film ‘The Conjuring: The Devil Made Me Do It’ yang dirilis pada tahun 2021 lalu. film ini menjanjikan akan menjadi penyelidikan mereka yang paling menegangkan.
Lanjutan cerita yang bertajuk ‘The Conjuring: Last Rites’ akan dirilis pada tahun 2025 mendatang. Bahkan diprediksi film ini akan menjadi film paling menyeramkan dalam sekuel terakhir The Conjuring Universe.
Cerita film The Conjuring: Last Rites ini akan berfokus pada sepasang suami istri Ed dan Lorraine Warren, yang diperankan oleh Patrick Wilson dan Vera Farmiga. Ketika mereka tengah membersihkan rumah sebuah keluarga dari roh-roh jahat yang selalu mengganggu mereka. Hingga kejadian mengerikan dan nyaris membuat malapetaka pun mulai menghampiri mereka.
Pada sebelumnya, sosok James Wan selaku sutradara film ini sempat membagikan sebuah foto dari lokasi syuting melalui akun media sosial resminya. Unggahan tersebut langsung viral dan memunculkan banyak pertanyaan dari para penggemar. Pasalnya banyak yang menduga bahwa akan ada sekuel baru dari film fenomenal ini.
Sekuel terakhir ini diklaim akan segera dirilis pada 5 September 2025 mendatang. Tentu, ini akan menjadi film horor yang paling ditunggu oleh para penggemar. Bagaimana menurutmu tentang perilisan film ‘The Conjuring: Lasr Rites’ ini?