Wajib Nonton, Film ‘Krampus’: Teror Natal dan Makhluk Legenda Menyeramkan

Malanginspirasi.com – Perayaan Natal akan segera tiba, tentu untuk mengisi waktu liburanmu ada beberapa film yang bisa dijadikan teman untuk mengisi waktu luang bersama keluarga. Salah satu film terbaru dan khusus untuk Natal adalah ‘Krampus’. Film tentang mitos dan legenda yang cukup bikin para penonton terbelalak takut.

Film ‘Krampus’ ini merupakan film yang memiliki genre horror ldan fantasi. Bertema tentang legenda yang menceritakan tentang sebuah monster mengerikan yang tiba-tiba saja menyerang kota dan sebuah keluarga. Film ini dirilis pada tahun 2015 ini punya alur yang cukup seram dan bikin merinding.

Sinopsisnya dimulai saat tiga hari sebelum Natal, keluarga Engel bersiap menghadapi liburan. Meski penuh ketegangan di antara mereka, Max, si anak bungsu, tetap percaya pada Santa Claus dan menulis surat untuknya. Namun, ketika sepupunya mengejek surat tersebut, Max marah besar, merobek suratnya, dan membuangnya keluar jendela, tanpa menyadari bahwa aksinya itu akan memanggil sosok kegelapan Natal, Krampus.

Malam itu, badai salju dahsyat melanda kota, memadamkan listrik. Ketika Beth, saudara perempuan Max, keluar rumah, ia diteror oleh makhluk besar bertanduk. Ketegangan meningkat ketika anggota keluarga mulai hilang satu per satu, dimulai dari Howie Jr. yang ditarik ke cerobong oleh roti jahe hidup.

Iblis Kuno Krampus

Omi, nenek Max, menjelaskan bahwa Krampus adalah iblis kuno yang datang untuk menghukum mereka yang kehilangan semangat Natal. Ia membagikan kisah kelam masa kecilnya, ketika Krampus menghancurkan keluarganya di masa perang. Meski awalnya skeptis, keluarga Engel harus menghadapi kenyataan ketika mainan menyeramkan dan pasukan elf gelap menyerang rumah mereka.

Dalam upaya bertahan, Tom, Sarah, dan Linda gugur satu per satu, sementara Max berhadapan langsung dengan Krampus. Menyadari kesalahannya, Max menawarkan dirinya sebagai pengorbanan untuk menyelamatkan keluarganya. Namun, Krampus tetap melemparkannya ke dalam jurang api.

Max terbangun di pagi Natal, mendapati keluarganya telah hidup kembali, seolah semuanya hanyalah mimpi buruk. Namun, ketika mereka menemukan ornamen lonceng Krampus di antara hadiah, pandangan penuh kekhawatiran menyelimuti keluarga itu. Ternyata semua yang dialaminya adalah nyata.

Film ini ditutup dengan gambaran rumah mereka di dalam bola salju sihir. Menjadi bagian dari koleksi Krampus yang luas di dunianya, mengingatkan bahwa mereka kini selalu diawasi.

Film ‘Krampus’ ini memang menggabungkan kisah horor, fantasi, dan pesan mendalam tentang pentingnya semangat dalam merayakan hari Natal. Film ini memperingatkan bahwa hilangnya rasa cinta dan kebersamaan di musim liburan. Dapat memanggil konsekuensi mengerikan dan membawa malapetaka.

Film ini menjadi film yang patut untuk ditonton bersama keluarga. Dengan alur cerita yang menegangkan dan bikin ketakutan. Jadi, siapkah kamu menjadi saksi bisu dari perayaan Natal yang berujung malapetaka di keluarga Tom dalam film ‘Krampus’ ini?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *