Tahun Baru Tapi Bingung Harus Melakukan Apa, Wajarkah Bila Tidak Punya Resolusi?

Malanginspirasi.com – Tahun baru biasanya identik dengan resolusi baru. Namun tidak semua orang bisa menemukan resolusinya dengan mudah karena merasa bingung.

Merasa telah berada di zona nyaman dengan pekerjaan dan gaji yang baik, lingkungan yang mendukung, keluarga yang harmonis, hingga sudah ada pasangan.

Sehingga mereka merasa tidak ada yang ‘mengejar’ hingga harus bergerak. Seperti zona nyaman, merasa puas, dan feeling lost, rasanya beda tipis.

Ternyata, telah ‘memiliki segalanya’ juga punya tantangannya sendiri. Orang lain mungkin iri dan menginginkan hidup seperti kita. Seolah hidup sudah baik-baik saja tapi ternyata kita sendiri masih juga merasa bingung.

Lantas, apa yang harus dilakukan? Apakah perasaan seperti ini wajar dirasakan?

Dilansir melalui Instagram @apdcindonesia, Iswan Saputro, M.Si., Psikolog, menyebut bahwa resolusi tidak harus diketahui detail saat ini. Namun seiring berjalannya waktu, dengan banyak kejadian yang terjadi, kita akan bertumbuh dengan sendirinya.

Comfort zone vs growth zone, mana yang lebih penting?

Comfort zone adalah tempat kita merasa diterima, didengar, dihargai, dan didukung. Sedangkan growth zone adalah kesempatan, lingkungan baru, tantangan yang belum dieksplorasi.

Setiap orang butuh comfort zone untuk berkeluh kesah dan melakukan hal yang disukai. Namun mereka juga butuh growth zone untuk menjadi pribadi lebih baik. Jika lelah terlalu lama berada di growth zone, jadikan comfort zone sebagai ‘rumah’ untuk mengumpulkan semangat dan kepercayaan diri kembali.

The Power of Tiny Goals: 1% Better Everyday

Cara untuk bertumbuh dalam growth zone adalah melakukan hal baru sederhana setiap hari. Kelilingi diri dengan lingkungan positif dan temukan kesempatan untuk bertumbuh. Satu hal kecil yang dilakukan setiap hari akan membuatmu lebih baik dalam satu tahun.

Semoga hal ini bisa membantu!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *