Malanginspirasi.com – Real Madrid memenangi leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2024/2025 saat bertemu Atletico Madrid di Bernabéu Stadium. El Derbi Madrileno pada Rabu (5/3/2025) dini hari ini berakhir dengan skor 2-1.
Gawang Jan Oblak kebobolan saat baru empat menit pertandingan di Santiago Bernabeu berlangsung. Valverde mengalirkan bola untuk Rodrygo yang menggiringnya ke sayap pertahanan Atleti.
Tembakan keras yang dilepas pemain nasional Brasil itu membawa Madrid unggul 1-0. Dua menit usai memimpin, Los Blancos berteriak meminta penalti gara-gara tekel keras Gimenez kepada Rodrygo.
Namun seolah tak terpengaruh, wasit Clement Turpin terus melanjutkan laga. Pemain asuhan Diego Simeone yang perlahan keluar dari tekanan akhirnya mampu curi peluang.
Guiliano Simeone dengan gesit melewati Mendy untuk mencari ruang, tetapi lebih dulu dihalau oleh Valverde. Atletico Madrid semakin memegang kendali permainan dengan penguasaan bola.
Puncaknya, gol balasan dicetak oleh Julian Alvarez pada menit ke-32. Tembakan melengkung pemain Argentina itu membuat kiper Thibaut Courtois tak berdaya.
Skor imbang 1-1 bertahan sampai turun minum.
Memulai babak kedua, agresivitas serangan Real Madrid ditambah. Pada menit ke-55, Brahim Diaz ikut memamerkan kelincahan di kotak penalti dan menembak dari sudut gawang yang sempit hingga berbuah gol.
Madrid pun kembali memimpin pertandingan 2-1. Adu strategi terus dilakukan Carlo Ancelotti dan Diego Simeone lewat rotasi pemain, tetapi tak ada gol yang tercipta hingga laga dinyatakan selesai.
Berkat kemenangan ini, Los Blancos selangkah lebih dekat pada perempat final Liga Champions. Namun Atletico juga punya peluang mengejar ketertinggalan di leg kedua mendatang, Kamis (13/3/2025) mendatang.

Hasil Pertandingan 16 Besar Lainnya
Club Brugge 1-3 Aston Villa
PSV 1-7 Arsenal
Dortmund 1-1 LOSC