Malanginspirasi.com – Rieke Fransisca, seorang desainer fashion yang dikenal dengan karya batik dan tas lukisnya, kembali mencuri perhatian lewat karyanya yang terinspirasi oleh salah satu warisan budaya Indonesia, yakni Reog Ponorogo.
Pameran yang diadakan di MCC lantai 2 menampilkan berbagai karya unik dari Rieke. Termasuk tas kulit dan baju batik yang menggambarkan keindahan seni tradisional Indonesia.
Rieke Fransisca yang sudah menjadi desainer fashion sejak 2009 ini mengaku lebih senang mengangkat tema Indonesia dalam setiap desain yang ia buat.
“Saya lebih suka membuat karya tentang Indonesia. Dalam hal ini, Reog Ponorogo adalah salah satu karya yang paling menarik bagi saya karena sangat realistik dan mencerminkan kekuatan dan keindahan budaya kita,” ujar perempuan yang sudah menjadi desainer fashion sejak 2009 ini.

Desain Reog Ponorogo ini benar-benar menonjol karena detilnya yang sangat mendalam, menggambarkan wajah singa dalam pertunjukan Reog dengan sangat nyata. Keunikannya terletak pada teknik lukisan yang digunakan, yang memberikan kesan hidup pada setiap detailnya.
“Reog Ponorogo dikenal dengan kekuatan karakternya. Saya mencoba mengekspresikan kekuatan itu dalam desain, menggunakan batik dan teknik lukis pada tas kulit,” tambahnya
Karya-karya wanita yang bergabung di Asosiasi Perajin Batik Kota Makang ini mulai dikenal luas pada 2009.
Kolaborasi dengan Pelukis Mural
Namun pada tahun 2015 ia memutuskan untuk fokus pada pasar Nusantara dan mengenalkan budaya Indonesia melalui desainnya. Rieke juga mengungkapkan ia sering berkolaborasi dengan pelukis mural dalam beberapa proyek desain. Sehingga ia bisa membagi tugas dan menghasilkan karya yang lebih beragam.
Produk Rieke ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 450.000 untuk rok, dengan variasi harga tergantung pada bahan dan tingkat kesulitan desain. Tas kulit yang dilukis dengan tangan juga menjadi favorit, dengan harga yang bervariasi tergantung jenis bahan dan desain yang diminta konsumen.

Selain itu, ia juga memiliki butik di Araya, yang menjadi tempat bagi penggemar dan pelanggan untuk melihat langsung hasil karya desainer ini.
Dengan kombinasi antara seni lukis dan fashion, karya-karyanya terus berkembang dan menginspirasi banyak orang. Tak hanya dalam dunia fashion, tapi juga dalam melestarikan kebudayaan Indonesia melalui desain yang kreatif dan modern.